Wednesday, February 6, 2013

Tentang IPB, Universitas Terbaik Indonesia

Tentang IPB
Rektorat Institut Pertanian Bogor
Tentang IPB - Institut Pertanian Bogor atau yang biasa kita kenal dengan IPB, adalah salah satu universitas yang ternama di Indonesia.  Universitas yang memiliki segala fasilitas yang mendukung ini merupakan salah satu dari lima PTN yang memperoleh akreditasi institusi 'A' dan juga meraih peringkat 119 Asia dan peringkat 600+ Dunia. IPB juga mempunyai lokasi dan gedung yang strategis dan sangat indah akan pemandangan alam disekitarnya.  Faktor kedisiplinan, ketaatan, kerajinan mahasiswanya yang membuat IPB semakin ternama dikalangan masyarakat Bogor dan bangsa Indonesia.

Sebagai universitas ternama di Indonesia, IPB benar-benar memberikan berbagai fasilitas yang sangat berguna bagi para mahasiswa.  IPB membekali keterampilan mahasiswa dalam bentuk 'hands on practical training' dan juga dipergunakan sebagai wahana penelitian , dengan menyediakan 385 laboratorium fisik dan 12 lahan percobaan.

Adapun fasilitas yang disediakan lainnya seperti 13 Pusat Penelitian dan Pemberdayaan Masyarakat, perpustakaan yang terkatagori 5 besar di Indonesia yang dilengkapi dengan IPB electronic library, Cyber Mahasiswa dengan 800 komputer, sistem jaringan serat optik serta hot-spot untuk mengakses internet di beberapa lokasi kampus, ATM, Kantor Pos, Poliklinik, sarana ibadah, bus keliling kampus, track sepeda kampus, dan masih banyak lagi.

Institut Pertanian Bogor memiliki 1 Sekolah Pascasarjana, Program Diploma dan beberapa Fakultas.   Beberapa fakultas di Institut Pertanian Bogor sebagai berikut.
      ◘ Fakultas Pertanian 
      ◘ Fakultas Kedokteran Hewan
      ◘ Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
      ◘ Fakultas Peternakan
      ◘ Fakultas Kehutanan
      ◘ Fakultas Teknologi Pertanian
      ◘ Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
      ◘ Fakultas Ekonomi dan Manajemen
      ◘ Fakultas Ekologi Manusia

Menurut pengetahuan saya sendiri mengenai Institut Pertanian Bogor,  IPB memang pilihan yang sangat tepat untuk melanjutkan jenjang pendidikan ke perguruan tinggi di universitas tersebut.  Sebab Institut Pertanian Bogor merupakan perguruan tinggi yang terkemuka di Indonesia dan termasuk dalam 'World Class University' dan 'The Most Innovative Campus'.

Tentang IPB
Pemandangan Hijau IPB
Universitas yang memiliki lingkungan nyaman, aman dan asri dapat membuat mahasiswa dan masyarakat sekitar kampus betah.  Betah? karena kawasan lingkungannya yang hijau. Hijaunya kampus Institut Pertanian Bogor membawa nama perguruan tinggi tersebut semakin terkenal, dua prestasi dengan kampus hijau dan dinamis: Peringkat 2 Green Metric World University Ranking Perguruan Tinggi di Indonesia dan Juara I Green Living Movement : Kompas Kampus & Tupperware 2011.

Selain karena kampusnya yang nyaman, aman dan indah.  Institut Pertanian Bogor memberikan kesempatan yang lebih besar. Rata-rata waktu tunggu lulusan untuk memperoleh pekerjaan yang pertama = < 3 bulan. Persentase lulusan yang bekerja pada bidang yang sesuai dengan keahliannya = 50%, lebih jelasnya lagi kunjungi http://skpm.fema.ipb.ac.id/profil/peluang-kerja-lulusan/ !

Tentang IPB
Kesempatan Bekerja yang Lebih Luas
Institut Pertanian Bogor, mencari dan memberi yang terbaik 'Searching and Serving The Best'.  Apakah kalian adalah bagian daripadanya? Semoga Saja ^_^

Referensi :
◘ http://admisi.ipb.ac.id/p/single/alasan
◘ http://admisi.ipb.ac.id/p/single/fasilitasipb

Lomba Tagline | Lomba Tagline IPB | Tentang IPB | Tagline Pertanian | Lomba IPB

Ada 1 Komentar